President Director : Bertempat di kantor pusat Airbrand Indonesia bertugas Mengontrol setiap cabang Airbrand di seluruh indonesia dan bertugas langsung membawahi UNIT BISNIS Airbrand .
Community Director : Bertugas menyusun rencana belajar/kebijakan umum cabang/dan mengontrol : seluruh kegiatan Airbrand di wilayah yang dipimpinnya.
Operational Team : Bertanggungjawab terhadap semua hal yang berhubungan dengan kegiatan belajar internal dan juga eksternal komunitas Airbrand, dengan gambaran tugas sebagai berikut :
1. Menyusun jadwal belajar bersama Community director
2. Mengkonfirmasi pembicara dan juga tempat belajar untuk komunitas.
3. Mengntrol kegiatan tambahan komunitas.
4. Mencari informasi tentang seminar,training,dll yang berhubungan dengan periklanan dan kreativitas sekaligus mengatur keikutsertaan anggota komunitas dalam kegiatan tersebut.
5. Membantu public realtion team dalam mensukseskan kegiatan PR
Public Relation Team : bertugas melakukan tindakan-tindakan tertentu untuk menaikan citra dan tingkat popularitas komunitas. Gambar tugas PR sebagai berikut.
1. Merancang kegiatan komunitas bersama tim operasional dengan tujuan amal dan juga mendapatkan publisitas pihak ketiga seperti koran,majalah,dll
2. Mewakili komunitas sebagai pembawa pesan dalam acara-acara tertentu dan juga wakil komunitas berbicara pada media.
3. Membuat kerjasama dengan pihak-pihak tertentu untuk kepentingan Airbrand.
4. Membangun network dan link Airbrand seluas-luasnya.
Information Tecnologi : Departemen ini bertugas untuk mememuuhi kebutuhan IT untuk komunitas. Gambaran tugas departemen IT sebagai berikut
1. Membuat web blog dan asesoris pelengkap blog untuk komunitas.
2. Membantu komunitas dalam masalah Teknis teknologi di kantor komunitas.
3. Membuat program “online Attack” bersama Community director, dan Public realtion untuk membangun link dan menciptakan kampanye online tertentu dengan goal buzz popularitas Airbrand di dunia maya.
Administration Account : Bertugas melakukan kontrol administrasi komunitas seperti membantu Tim Operasional dalam hal pengurusan administrasi surat menyurat kepada pembicara , penanggungjawab tempat belajar dll.
Financial Account : bertugas memanajemen keuangan komunitas dan melakukan kontrol keuangan serta berkewajiban menyusun anggaran bulanan dan melaporkannya pada Community director.
Note : Untuk saat ini unit bisnis Airbrand hanya berada di kantor Pusat Yogyakarta. Unit bisnis Airbrand dapat dibuka di kantor cabang jika Komunitas telah benar-benar siap dengan sejumlah portofolio dan uji kelayakan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar